Rabu, 31 Agustus 2011

Sya'ir : Kemiskinan di Samudra Karunia

Al Faqih


Setetes Kemiskinan
Pada Luasnya Samudra Karunia
Seseorang datang kepada Ja’far bin Muhammad mengeluhkan pahitnya kemiskinan kepadanya. Lalu Ja’far melantunkan beberapa bait syairnya seraya berucap:
graphic11
Janganlah berkeluh kesah bila sehari kau merasa susah
Betapa sering Dia membuatmu ridha dengan yang mudah
Janganlah putus asa, sebab itu merupakan pengingkaran
Semoga Allah memberimu dari yang sedikit sebuah kecukupan
Jangan pernah pula berprasangka buruk dengan Tuhan
Sebab Allah jauh lebih berhak untuk disebut dengan kebaikan
Orang itu berkata: Ternyata kesulitan yang aku dapatkan hilang begitu saja dari diriku.
[Alfu Qishah wa Qishah karangan Hani al Haaj, hlm 8 & 9, Maktabah at Taufiqiyyah]

Sumber : (Adz-Dzakhiirah Al-Islamiyyah Edisi 37)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

You can give only good comments to what interest you