Selasa, 16 Februari 2010

Facebook - Jejaring Sosial (Positif atau Negatif ?)

Oleh : Nono Warsono

1. Fenomena

Boleh dikatakan bahwa era kini adalah era "internet". salah satu konteksnya adalah jejaring sosial "Facebook". Sehingga tua-muda, pria-wanita, demam facebook-an. Ketika seseorang berkerumun saling bercakap, dan salah seorang diantaranya bengong karena tidak tahu soal dan cara menggunakan facebook, ia dikatakan "hari gini gak tau facebook?!" Orang akhirnya beramai-ramai belajar dan menghabiskan waktu di hadapan computer atau handphone "bermain" facebook.

Memang di satu sisi facebook sangat bermanfaat. Betapa tidak, orang menjadi saling kenal mengenal satu sama lain. seperti halnya diciptakannya manusia laki-laki dan perempuan, bersuku dan berbangsa, adalah untuk supaya mereka saling mengenal.
"Wahai manusia, sesungguhnya Kami (Allah) menciptakan kamu laki-laki dan perempuan, dan Kami jadikan kamu berbangsa dan bersuku agar kamu saling kenal-mengenal...(QS Al Hujurat : 13). Bukankah pepatah mengatakan "Tak kenal maka tak sayang"?. Barangkali dengan kenal-mengenal maka akan timbul kasih sayang (rahmah, yang pada akhirnya tak akan pernah ada yang namanya "Konflik Horisontal" (semisal: tawuran, pencurian, intimidasi, perpecahan dan lain-lain bentuk permusuhan). Silaturrahim juga termsuk ke dalam rangka ini.

Namun di sisi lain, ketika perkenalan telah dikonfirmasi, kata-kata wejangan sudah kehabisan ide, info positif sudah "mentok", maka kata-kata seronok yang tidak mengindahkan etika pergaulan pun dituliskan. Ungkapan-ungkapan yang tak bermutu seharusnya dipertimbangkan terlebih dahulu, apakah bertekad untuk ditulis atau tidak. Ingat apa yang kita tulis akan dibaca oleh banyak orang, terutama dalam "DINDING" facebook. Banyak facebooker yang lupa akan kegunaan/manfaat sesuatu.
Rasul dalam Khabar menyatakan: "sebaik-baik orang adalah yang meninggalkan apa saja yang tidak berguna". terlebih jika terjadi tindak kejahatan sebagai akibat adanya dan melalui jejaring sosial ini.

b. Saran

Maka menurut kami, pikirkan dan pertimbangkan terlebih dahulu masak-masak jika kita mau mendaftar ke "www. facebook.com" tentang niat dan tujuannya, apakah untuk hal-hal yang positif ataukah ke hal-hal yang negatif. Jika tujuannya untuk ke arah yang negatif, maka sebaiknya hindari, karena itu akan timbul hukum "HARAM" atau setidaknya "Makruh Berat".***



To:
makalah
puisi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

You can give only good comments to what interest you